Puji Tuhan stok ASIP kembali aman, sayang duo uti bahkan Ayah lebih pilih kasih sufor untuk Andyn, memang sih sufor lebih praktis tinggal tuang air ke botol lalu beri susu kemudian kocok untuk melarutkan bubuk susu formula kemudia beri air suhu ruang untuk menurunkan suhu panas dalam botol.
Padahal gelas untuk menghangatkan ASIP juga sudah ada di dekat sufor, air tinggal ambil dari dispenser, ASIP sudah ready di kulkas bawah. Tapi kalau Ibu tanya uti sering jawab Andyn keburu nangis, kalau ASIP kelamaan, atau ga tahu kalau ada ASIP di kulkas.
Kalau Ayah tim merebus air, kalau Ibu tanya kenapa Andyn tidak diberi ASIP jawabnya kompor baru dipakai masak Mak'e
Ibu sering sedih kalau lihat ASIP di kulkas bawah kelamaan, takutnya sudah ga enak. Padahal untuk menghasilkan seplatik ASIP harus melalui proses yang lumayan, karena ASI ibu tidak banyak, sekali pumping sekitar 50-70, kalau lagi banyak bisa 80ml kalau seret 30ml aja kadang butuh waktu lama, Ibu pun masih mengkonsumsi blackmores pregnancy & breastfeeding gold untuk menjaga kwalitas ASI, jadi suka patah semangat kalau Andyn tidak diberi ASIP.
Akirnya Ibu aja yang siapin ASIP untuk Andyn, sudah dua hari ini ketika bangun pagi menu Andyn biskuit dan ASIP. Kemarin Ibu pakai 70ml langsung habis, hari ini Ibu coba tambah 80ml dan 40ml tapi sayang ASIP keburu dingin jadi masih tersisa sekitar 70ml Andyn sudah tidak mau, mungkin beda rasanya ASIP hangat dan dingin.
0 comments:
Posting Komentar